Peralatan Servis Laptop Profesional
Untuk itulah kami rasa perlu untuk membuat suatu standarisasi, suatu kesamaan pandangan dalam memperbaiki kualitas teknisi laptop profesional baik dari segi ilmu dan pengetahuan maupun dari segi alat kerja
Bagi yang baru belajar servis laptop dan bagi pemula yang ingin serius mendalami usaha dibidang jasa servis laptop , terkadang kebingungan tentang alat apa saja yang dibutuhkan dalam melakukan perbaikan laptop, daftar berikut ini beberapa tools atau alat yang wajib dimiliki oleh seorang teknisi laptop.
Solder |
Tools Standar Teknisi Laptop :
1. Solder
Solder menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam proses servis mainboard laptop. Solder yg umum dipakai adalah solder smd workstation. solder yang panas nya bisa di setel sampai 0 – 400 °C, merek dipasaran tersedia bermacam macam. Sebaiknya sediakan dua buah solder station karena dalam bekerja ada dua jenis mata solder yang selalu digunakan yaitu model runcing dan model pisau.
2. Blower
Blower salah satu jenis solder yang dipakai untuk mencabut IC jenis smd, cara kerja adalah angin panas yang dikeluarkan dari kepala blower untuk memanaskan komponen sampai timah nya cair.
Dalam pemakaian blower perlu diperhatikan antara panas dan angin yang dihasilkan, teumtama ketika menggunakan blower di bagian yang banyak komponen komponen kecil seperti resistor dan kapasitor karena komponen kecil tersebut bisa beterbangan jika setelan angin terlalu kencang
3. BIOS Flasher
BIOS Flasher digunakan untuk flashing IC bios, alat ini diperlukan ketika file BIOS pada IC bios corrupt. Banyak merek dan jenis Flasher yang beredar dipasaran dari yang termurah sampai yang termahal, yang membedakan diantara jenis Flasher ini adalah kemampuan nya melakukan flashing pada banyak type IC
4. Mesin BGA
Mesin BGA digunakan untuk melakukan perbaikan pada komponen berbentuk chipset, sebagaimana diketahui chipset memiliki posisi kaki atau Timah dibagian bawah dan dalam jumlah yang banyak maka untuk melakukan cabut maupun pasang tidak bisa dilakukan dengan menggunakan blower biasa, dibutuhkan pemanas minimal dibagian atas dan bawah.
5. Reball kit
Reball kit adalah sebuah kit atau satu set alat yang digunakan untuk melakukan proses reball atau mencetak ulang kaki chip ketika sudah dicabut. Alat ini terdiri dari satu pemegang atau tempat dudukan chip dan stencil atau cetakan berupa plat yang memiliki lubang lubang kecil sesuai bentuk masing2 chip, disarankan untuk selalu melengkapi stencil dari semua chip yang sering ditemui untuk mendukung kelancaran proses reball.
Tools khusus
Source pendukung
Source pendukung disini dimaksudkan sumber kita mengambil bermacam file yang dibutuhkan sebagai seorang teknisi, misalnya sumber BIOS, skema, boardview, dan file lain nnya. Source ini bisa berupa web support berbayar, group facebook, dan gruop lainnya yang memungkinkan untuk mempermudah kita dalam mencari informasi yang dibutuhkan dalam proses servis laptop.
Pengalaman
Pengalaman tentunya akan kita dapatkan dalam setiap proses servis laptop yang kita lakukan, ada baiknya untuk membuat log Servis atau catatan catatan kecil setiap kita berhasil memperbaiki satu laptop, karena tidak jarang kerusakan laptop itu sama dengan gejala yang sama, sehingga kita tida perlu melakukan analisa lagi.
Konsisten update
Perkembangan teknologi komputer sangat pesat , menuntut kita sebagai seorang yang profesional dalam servis laptop untuk selalu update informasi tentang dunia servis laptop